Penggunaan deterjen menimbulkan kekakuan pada pakaian. Untuk mengatasinya digunakan larutan pelembut. Selain itu, bila pakaian tidak kering dalam waktu 1 hari, akan timbul bau apek. Karena itu diperlukan pewangi. Kedua bahan tambahan ini tidak diperlukan bila mencuci menggunakan lerak, karena kain tetap lembut dan tidak berbau. Ini juga berarti tidak ada lagi sampah plastik kemasan deterjen, pelembut, pengharum. Selain itu, jumlah bahan kimia sintetik di rumah yang berpotensi menimbulkan alergi juga berkurang. Mencuci menggunakan lerak adalah cara mencuci yang bersahabat dengan lingkungan.
pernah dimuat dalam warta jemaat gki surya utama

Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan tinggalkan komentar di sini